Langsung ke konten utama

MALANG KUCECWARA

malang?
setiap kali dengar kata malang yang terlintas di benak kita pasti seputaran nasib! ntah nasib percintaan, rejeki atau nasib kehidupan..dan kalo ngomongin malang pasti nggak ada bagus-bagus nya, but guys jangan buru-buru ngambil kesimpulan!
malang yang aku maksud adalah nama sebuah kota di jawa timur, tau dong dengan kota yang satu ini! kota yang memiliki banyak sekali julukan, antara lain paris van east java, kota wisata, kota bunga, kota pelajar, kota apel, kota kuliner dan seterusnya, dan seterusnya..
yah, sampai sekarang nama malang sendiri masih jadi bahan penelitian, kenapa kota ini bisa disebut malang, tapi kalo boleh ngeliat salah satu hipotesa yang paling populer adalah 'MALANGKUCECWARA' (baca : malangkusheswara) artinya bangunan suci, yang tertulis pada sebuah prasasti (abad 12 M). malangkucecwara sendiri terdiri dari tiga kata, yakni: mala yang berarti kecurangan, kepalsuan, kebatilan. angkuca (baca; angkusha) yang artinya menghancurkan atau membinasakan dan icwara (ishwara) artinya Tuhan, jadi kalo di simpulkan malangkucecwara berarti 'Tuhan menghancurkan kebatilan'.
mungkin itu juga alasan kenapa kota ini begitu sejuk dan adem (ngademin ati rek!), hehehe.. yahhhhh, sedikit curcol, bahwa kota ini memiliki sedikit ikatan emosi dengan diriku, hahha..
setahun tinggal dikota ini, membuatku 'sedikit' mengenal kota ini, mengetahui adat istiadat penduduk sekitar, bikin aku 'paham' bahasa jawa walaupun hanya malangannya aja bukan bahasa 'kromo ingil' setidaknya lumayan lah yah ngobrol ma pak'lik sayur di pasar, hehe..
beberapa fakta tentang kota malang dan penduduknya :
udaranya sejuk bingits, malah cenderung dingin! bisa sampai 17,8 °C..

kota ini punya banyak julukan contohnya; kota paris van east java, 
kota wisata, kota bunga, kota apel, kota pelajar, kota kuliner dan masih banyak lagi..

bahasa jawa adalah bahasa pergaulan dan semua wajib tahu dan ngerti dan semua pake bahasa jawa! haha..

makanan dan jajanan pasarnya enak, yang paling terkenal 'bakso arema' dan ini ada hampir diseluruh pelosok indonesia, tapi aku paling suka 'soto ayam' depan kos'an aku dulu!

punya pasar burung ' splendid' tapi yang dijual hampir semua jenis hewan dan bunga..

BANGGA DENGAN TIM SEPAK BOLA MEREKA, malah cenderung 'RADIKAL' nomor satu Tuhan nomor dua AREMA FC! hah???

banyak pengusaha dari kota surabaya yang memutuskan pensiun dan menghabiskan masa tua mereka dikota ini..

bahasa pergaulan mereka adalah kata yang dibolak balik, contoh; 'kera ngalam' yang artinya AREK MALANG!ribet yah?

alasan kuat aku suka HUJAN! malang, 01 November 1999..
WELCOME TO NGALAM rek!
salah satu KOTA SEJARAH
pasar burung splendid
i love MALANG
semua yang membekas dalam kenangan..
kenangan itu berawal disini! Malang, 1 November 1999 -HUJAN-

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Permainan Untuk Ibadah Outdoor 'PANTAI'

ibadah outdoor atau biasa disebut ibadah padang (karena biasa menggunakan padang rumput/ lapangan luas) emang paling diminati dan disukai anak-anak, remaja, dewasa muda bahkan keluarga.. karena selain fokus pada ibadah, biasanya ibadah padang ini juga diselingi beberapa permainan seru yang bertujuan mencairkan suasana dan menambah keakraban diantara kelompok atau komunitas tersebut.. dan terkadang diriku didaulat untuk memimpin jalannya permainan, yang tentunya nggak terlepas dari makna ibadah itu sendiri.. ada beberapa tempat favorit yang biasanya di jadikan wadah untuk ibadah padang, dan pantai teluk lombok berada diurutan nomor satu bagi warga sangatta.. alasannya adalah karena teluk lombok adalah pantai, dan siapa yang dapat menolak pesona pantai (walopun sekarang pantai teluk lombok nggak sebersih dulu)! dan berikut beberapa permainan kelompok yang biasa kami lakukan, permainan sederhana tapi dijamin seru dan pantas untuk dicoba.. all about beach.. cara bermain : m

Syukur PadaMU Ya Allah - NKB 133:1-3

setiap kali ada ibadah syukuran keluarga besar (pernikahan, wisuda, rumah baru atau apa aja dalam bentuk ucapan syukur) selalu ada lagu ini.. sejak pertama kali dengar lagu ini aku sudah suka, benar-benar satu ungkapan yang keren banget menurut aku dan seharusnya ini yang selalu kita lakukan dalam hidup ini.. mau senang mau sedih, mau suka mau duka seharusnya kita mampu mengucap syukur.. berikut kalimat dari lagu 'syukur padaMU ya ALLAH' syukur padaMu ya Allah atas s'gala rahmatMu syukur atas kecukupan dari kasihMu penuh syukur atas pekerjaan walau tubuh pun lemah syukur atas kasih sayang dari sanak dan teman syukur atas bunga mawar, harum indah tak ter'pri syukur atas awan hitam dan mentari berseri syukur atas suka duka yang Kau bri tiap saat dan Firman-Mulah pelita agar kami tak sesat syukur atas keluarga penuh kasih yang mesra syukur atas perhimpunan yang mem'bri sejahtera syukur atas kekuatan kala duka dan kesah syukur atas penghar

Dan Bandung Bagiku

Dan Bandung Bagiku bukan cuma masalah geografis, lebih jauh dari itu melibatkan perasaan, yang bersamaku ketika sunyi. -Pidi Baiq- Tau dong dengan kota Bandung? Kota Priangan, Parahyangan, Pasundan, Paris Van Java, Kota Kembang atau apalah sebutan lain nya untuk kota ini. Kota terbesar ketiga di Indonesia setelah Jakarta dan Surabaya, yang jadi Ibu Kota Provinsi Jawa Barat ini. Tau dongs?? Hehehe.. Kalo ditanya, seberapa tahu aku akan kota ini?? Jawaban jujurnya sih, nggak tahu-tahu amat ya, hahaha.. tapi entah kenapa kota ini kayak punya kekuatan magis yang bikin siapa saja seolah-olah punya kisah "romansa" dan kisah cinta yang mengikuti bersamanya ketika ada di Bandung. Kayak semua orang 'berhak' punya kisah, semua berhak merindukannya. Dan Bandung bagiku adalah.. Tempat menggapai impian dan merajut masa depan, secara ini udah generasi ke-dua dari bapak Suparman Patta (yang pertama anak pak parman, yang kedua cucu pak parman), yang aku hantarkan ke kota ini untuk me