sebagai anak yang ngakunya sayang banget ma bokap kado ultah yang aku kasih sebenarnya jauh dari kata mewah, karena aku hanya menyuguhkan secangkir kopi hitam yang nyatanya selalu aku sajikan setiap pagi ke bokap..
tapi dibalik secangkir kopi tersebut ada doa syukur yang juga teriring dan larut dalam campuran kopi dan gula..yahhhh, betapa aku bersyukur bahwa tepat di ultah bokap yang ke-58 tahun, beliau tetap sehat dan kuat dan tetap GAGAH tentunya..
sebenarnya ada satu lagi yang aku kasih ke bokap, ajakan mancing ke laut yang ternyata direspon dengan sukacita oleh beliau..
mancing adalah salah satu hobi bokap yang sering dia lakukan waktu masih bekerja dulu, bila ada days off (khususnya off-3) bokap dan teman-temannya akan menyempatkan mancing dilaut..
dan kali ini, saat mendapat tawaran seorang abang digereja, akhirnya aku meng'iya'kan, itung-itung refreshing bareng bokaplah, hehehe..
jadilah hari itu aku ma bokap dan empat orang teman, kami berenam menuju dermaga aquatic, tanjung bara, tempat kami janjian dengan kapal nelayan untuk mancing ke laut, kali ini lokasi yang kami pilih adalah perairan sekerat, yang katanya tempat mengkalnya ikan GT dan beberapa jenis ikan karang lainnya..
tepat jam 3 kapal berlayar meninggalkan dermaga, ada harapan dan doa yang aku terus naikkan ke hadapan Sang Khalik Langit dan Bumi, semoga pelayaran ini tetap dalam lindunganNya, dan bokap selalu bahagia, sehat dan kuat..
dermaga aquatic |
me and them |
saat kapal mendekati lokasi pemancingan, nampak kesibukan yang mulai terlihat, saat yang lainnya sibuk masang ril pada joran dan mata kail, bokap tetap tenang dengan peralatan manualnya, yah bokap ini senangnya pake pancing yang roll'an..
padahal ini merepotkan saat menarik ikan dari dalam air, tapi bokap selalu senang dengan pancing manualnya, dan abang yang nggak ganteng nampak bahagia banget ngetawain bokap, tapi bokap tetap nyante dengan pancingnya, hehehe..
sebenarnya aku nggak terlalu hobby mancing, tapi suka aja melakukannya sesekali, hal yang paling bikin aku semangat mancing adalah aku menghabiskan banyak waktu bersama bokap dan aku menyukai laut dengan sangat, belum lagi sunset dan sunrise yang selalu mengangumkan (menurutku)..
walopun hasil pancingan kami nggak seberapa banyak dibandingkan sebelumnya, karena bulan purnama, jadinya ikan nggak terlalu banyak, belum lagi angin dan hujan yang datang dimalam hari dan berlanjut di pagi hari, ditambah gelombang besar yang akhirnya membuat kami memutuskan untuk kembali ke dermaga, sebelum kapal kami terbawa arus kencang, tapi aku senang banget..
bahwa aku melewati hari itu bersama bokap, melihat bokap tetap sehat dan bersemangat.
aku ngeliat matahari terbenam, lagit berubah warna sepersekian detik sampai akhirnya benar-benar terbenam dan berganti dengan bulan, aku melihat bulan purnam penuh dan rasanya tepat diatas kepalaku, aku tahu rasanya tidur beratapkan langit malam yang hanya diterangi bulan, aku mendengarkan desau angin dan desiran ombak, dipagi buta menikmati hujan dari barik jendela kapal dan kami duduk saling berhadapan sambil menikmati mie instant rebus, aku melihat betapa Tuhan melindungi kami dari hempasan gelombang yang hampir saja membalikkan kapal kami, dan beberapa jam kemudian badai reda dan pelayaran pulang kami dihiasi kebisuan karena terlalu lelah dan hanya deru mesin kapal saja yang terdengar jauh lebih indah dari kicauan burung gereja, karena hanya itu yang kami dengar ditengah laut..
lebih dari itu, bahwa ini adalah kado ultah buat bokap yang mampu aku berikan, mungkin nggak pantas dibilang kado sih, hehehehe..
dan satu lagi, mancing kali ini strike aku yang pertama untuk ikan seberat 2,8 kg, aha!!..
how lucky i am..
how lucky i am..
strike |
pesona lain di aquatic |
kapal nelayan |
wonderful sky |
kapan2 ikutlah, biar tahu rasanya..
BalasHapusiya?? makasih.. ^^